Beberapa aspek
dalam bangunan ini :
1. Cat
Pada segi pengecatan, pada bangunan ini digunakan
3 varian warna pada bidang dindingnya yaitu warna abu muda sebagai warna pokok
dari bangunan, warna hijau army sebagai warna aksen dari bangunan dan warna
merah sebagai vocal point dari bangunan itu sendiri.
Dengan pencampuran ketiga
warna cat dinding tersebut diharapkan dapat meningkatkan kesan estetis bangunan
dan menghindari kesan monoton dari bangunan itu sendiri.
Selain pada material dinding
bangunan, pada bagian kusebn bangunan diberikan warna coklat kehitaman sebagai
warna standard dari kusen yang selaras dengan warna pokok bangunan itu sendiri.
2. Batu Alam
Pada
bangunan tersebut, batu alam diterapkan pada bagian balok tiang bangunan dengan
tekstur garis horizontal yang mendukung kesan minimalis pada bangunan, serta
juga memberikan kesan alami pada bangunan dengan aksen berwarna abu muda.
3. Benteng dan Pagar
Pada
bangunan tersebut, terdapat pagar besi yang dibuat berjejer secara vertikal
dengan jarak tertentu dengan benteng bangunan setinggi 1,5m. Pada bagian
pinggir bangunan digunakan benteng dinding pasangan ½ bata dan di bagian depan
bangunan terdapat pilar yang mengacu pada bentuk persegi yang mendukung gaya
pada bangunan tersebut dengan pewarnaan yang sesuai dengan bangunan dan
disertai adanya celah yang diisi dengan pagar untuk mendapatkan akses terbatas
dengan bagian di depan bangunan itu sendiri.
4. Atap
Atap
yang digunakan yaitu atap plana yang ditujukan untuk melindungi badan inti bangunan
dari cuaca secara langsung. Dibagian belakang bangunan juga digunakan atap
plana.
5. Pintu
Pada
tampak muka dapat terlihat pintu ganda tanpa jendela dan pintu jendela tepatnya
pada akses ruangan dapur secara langsung lebar keduanya disesuaikan dengan
kebutuhan masing-masing dengan bahan dari kayu yang berkesan alami ditambah
dengan adanya penambahan kaca buram pada masing masing daun pintu untuk
memberikan pencahayaan secara non transparan.
6. Jendela
Pada
segi penempatan jendela dapat dilihat pada bagian depan bangunan, jendela yang
digunakan yaitu jendela yang mendukung gaya minimalis pada bangunan, pelindung
bagian jendela dan juga sebagai pendukung dari gaya minimalis yang syarat akan
bidang yang membentuk garis vertikal dan horizontal tanpa melupakan fungsi dari
bagian bangunan itu sendiri.
7. Besi horizontal
Dengan
adanya besi horizontal, pada bagian muka bangunan dibawah plafond, bangunan
akan mendapat efek aksen garis yang mendukung tercapainya konsep minimalis
disertai adanya pengatur cahaya pada bagian depan meski tidak sepenuhnya
tertutupi, cahaya matahari tidak akan sepenuhnya bagian bukaan dari pintu dan
tampak bangunan untuk akses ke ruang tamu secara langsung.
8. Taman
Taman
pada bagian bangunan tersebut mayoritas ditanami oleh rumput dan sebagian
dipakai untuk membuat pijakan bagi akses ke depan teras bangunan yang mempunyai
elevasi yang berbeda.
9. Carport
Pada
bagian carport, sebagai media untuk menyimpan kendaraan terdapat lahan yang
cukup luas dengan dimensi 3m x 8m yang
memungkinkan penghuni bangunan memarkirkan lebih dari satu kendaraan secara
bersamaan dengan material rabat beton dan adanya penambahan motif persegi
panjang dengan adanya paving block yang disusun sedemikian rupa.
10. Plafond
Pada
bagian plafon bangunan tersebut terdapat dua macam penerapan plafon pada bagian
bangunan tersebut yaitu plafond datar dan plafon miring, plafond datar
digunakan pada bagian teras bangunan depan dan belakang serta teritis bagian
belakang dan plafond miring digunakan pada teritis bangunan pada bagian depan
untuk menyesuaikan gaya pada atap yang digunakan pada bagian muka bangunan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar